Wujud kepedulian kepada masyarakat Korem 142/Tatag kerja bakti bersihkan puing rumah dan kios warga korban kebakaran

    Wujud kepedulian kepada masyarakat Korem 142/Tatag kerja bakti bersihkan puing rumah dan kios warga korban kebakaran

    Mamuju - Personel Korem 142/Tatag Laksanakan Kerja Bakti Bersihkan Puing Rumah dan Kios Warga Korban Kebakaran yang bertempat di Depan SPBU Simbuang Jalan Soekarno Hatta Kab. Mamuju Prov. Sulawesi Barat, Minggu (20/18/2023).

    Sebelumnya diberitakan, kebakaran besar terjadi di Area Kios Warga di Depan SPBU Simbuang yang menghabiskan 30 Kios dan Rumah tepatnya pada hari Kamis tanggal 17/8/2023 malam.

    Dalam hal ini Korem 142/Tatag mengerahkan 20 Personelnya untuk membantu membersihkan puing - puing bangunan yang habis dilalap api yang dipimpin oleh Kapten Inf Hasruddin pejabat Pasi Ter Korem 142/Tatag.

    Selain itu Korem 142/Tatag juga memberikan bantuan berupa sembako dan pakaian layak pakai kepada masyarakat yang mengalami musibah Kebakaran.

    Pasi Ter 142/Tatag mengatakan bahwa kegiatan ini adalah wujud bantuan Korem 142/Tatag ke masyarakat yang terkena dampak Korban Kebakaran.

    "kita laksanakan kegiatan ini untuk membantu masyarakat korban kebakaran, minimal bisa meringankan beban mereka" ucap Hasruddin.

    mamuju
    M Ali Akbar

    M Ali Akbar

    Artikel Sebelumnya

    Karya Bakti Bersama Masyarakat, Dandim Mamasa...

    Artikel Berikutnya

    Gotong Royong Koramil 1418-01/Mamuju dan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVny Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Pantauan Liputan Media dalam 1 Bulan Terhadap 18 Anggota Dewan Asal Sumatera Barat atau 'Parle 18'
    Babinsa Kodim Mamasa Bersama anak sekolah Gotong Royong Bersihkan Saluran Air yang tertimbun Tanah
    Hendri Kampai: CDN Ajaib, Misi Kilat Informasi dari Pusat ke Pelosok Negeri

    Ikuti Kami